INDOTREN.COM - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menegaskan bahwa Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-42, pada Mei 2023 di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT). Selasa (14/3/2023) pagi.
Presiden Jokowi juga memastikan bahwa KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo bakal dihadiri oleh seluruh pemimpin negara ASEAN. “Ya semua anggota ASEAN hadir,” ujarnya.
Karena itu, Presiden bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo datang ke Labuan Bajo untuk memastikan kesiapan fasilitas yang akan digunakan untuk KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo.
“Ini kita ingin memastikan persiapan untuk ASEAN Summit di bulan Mei. Saya melihat beberapa venue sudah siap semuanya, tinggal sentuhan sedikit-sedikit,” kata Presiden usai peninjauan.
Presiden mengatakan, penyelenggaraan KTT ASEAN di Labuan Bajo juga sekaligus bertujuan untuk mempromosikan kawasan destinasi pariwisata super prioritas (DPSP) ini.
“Yang paling penting ini nanti juga kita ingin mempromosikan juga Labuan Bajo sebagai destinasi super prioritas,” kata Presiden.
Baca Juga: Mau Merasakan Nikmatnya Lulur Bidadari?
“Di Golo Mori ini bagus, kita lihat yang Labuan Bajo juga bagus. Saya kira ya semuanya ditengok kanan, tengok kiri, semuanya bagus dan indah ya,” ujarnya.
Dalam kunjungannya itu, Presiden juga meresmikan Jalan Akses Labuan Bajo-Golo Mori, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT),
Jokowi berharap Jalan Akses Labuan Bajo-Golo Mori tersebut dapat mendorong pengembangan Labuan Bajo sebagai destinasi wisata super prioritas.
Baca Juga: ISESS: Sudah Benar, Langkah Polisi Jamin Perlindungan Bharada E
Jalan Akses Labuan Bajo-Golo Mori yang diresmikan Presiden Jokowi itu panjangnya 25 km dan menelan biaya Rp 481 miliar.
“Kawasan Labuan Bajo di NTT tak henti-hentinya kita kembangkan sebagai destinasi wisata superprioritas,” kata Presiden.
Artikel Terkait
Mau Merasakan Nikmatnya Lulur Bidadari?
LPSK Hentikan Perlindungan Terhadap Eliezer, Ronny Tallapessy: Seluruh Masyarakat Indonesia Akan Jaga
Kasus TPPU Mantan Sekretaris MA, KPK Geledah Rumah Dito Mahendra
Duet Prabowo-Ganjar, Bambang Pacul: Siapa Pun Boleh Berspekulasi
Dorong Labuan Banjo Sebagai Destinasi Wisata Premium, Presiden Resmikan Jalan Akses Labuan Bajo-Golo Mori